Press "Enter" to skip to content

KAI Hadirkan Promo Ekstra Silaturahmi, Diskon Tiket hingga 25 Persen

Media Social Share

JAKARTA, BISNISJAKARTA.ID – Dalam rangka menyambut momen mudik Lebaran, PT Kereta Api Indonesia (KAI) menghadirkan program spesial bertajuk Promo Ekstra Silaturahmi Mudik Lebaran. Melalui promo ini, pelanggan dapat menikmati diskon tarif hingga 25% untuk berbagai perjalanan kereta api ke beragam destinasi pilihan.

Promo ini berlaku untuk pembelian tiket pada tanggal 7 sampai dengan 11 April 2025, dengan periode keberangkatan pada 8 hingga 11 April 2025. KAI berharap promo ini dapat memberikan kemudahan dan keleluasaan bagi pelanggan dalam merencanakan perjalanan mudik mereka dengan lebih hemat dan nyaman. “Dengan adanya Promo Ekstra Silaturahmi, kami ingin memberikan kesempatan lebih luas bagi masyarakat untuk menikmati layanan kereta api yang aman, nyaman, dan terjangkau saat mudik Lebaran. Kini mudik makin banyak tujuan dengan potongan harga yang menarik dengan kereta api yang ditambah dalam program promo,” ujar VP Public Relations KAI Anne Purba.

Tiket dengan tarif diskon ini tidak dapat digabungkan dengan tarif khusus, reduksi, atau promo lain yang sedang berlangsung. Promo ini juga hanya berlaku untuk kereta api yang telah ditentukan, dan dapat dibatalkan atau dijadwal ulang sesuai dengan ketentuan yang berlaku di KAI.

Promo ini menjadi bagian dari upaya KAI untuk terus meningkatkan pelayanan kepada pelanggan sekaligus mendukung kelancaran arus mudik Lebaran. Selain memberikan alternatif harga yang terjangkau, promo ini juga merupakan bentuk apresiasi KAI terhadap loyalitas para pelanggan. “Kami memahami bahwa momen Lebaran adalah saat yang dinantikan masyarakat untuk berkumpul bersama keluarga. Oleh karena itu, kami menghadirkan promo ini agar masyarakat dapat mudik dengan lebih mudah, murah, dan nyaman menggunakan kereta api,” tambah Anne. (son)

Mission News Theme by Compete Themes.